Scroll untuk baca artikel
BeritaJawa Timur

Satpol PP Kabupaten Pasuruan Gelar Operasi Cipta Kondisi Jelang Ramadan, Sepuluh PSK Tretes Diamankan

×

Satpol PP Kabupaten Pasuruan Gelar Operasi Cipta Kondisi Jelang Ramadan, Sepuluh PSK Tretes Diamankan

Sebarkan artikel ini

Views: 1.7K

PASURUAN, JAPOS.CO – Cipta Kondisi Jelang Ramadhan Satpol PP Kabupaten Pasuruan amankan Sepuluh PSK  dari Watuadem Tretes, Kecamatan Prigen langsung dikirim ke Balai PMKS Sidoarjo pada Kamis (29/2) dini hari.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kepala Satpol PP Kabupaten Pasuruan Nurul Huda mengatakan, operasi ini dilakukan untuk menciptakan suasana kondusif.Sekaligus menghormati umat Islam yang akan menjalankan ibadah puasa Ramadan.

“Kami ingin menciptakan suasana yang kondusif dan menghormati umat Islam yang akan menjalankan ibadah puasa Ramadan. Praktik prostitusi jelas meresahkan masyarakat,” katanya.

Menurutnya, praktik prostitusi terselubung melanggar Perda Nomor 3/2017 tentang Penanggulangan Pelacuran di Kabupaten Pasuruan.

Dalam operasi tersebut, petugas mengamankan 10 orang PSK yang berasal dari berbagai daerah.

Antara lain tujuh orang dari Jawa Tengah, satu orang dari Jawa Barat, dan dua orang dari Lampung.

“Para PSK ini kami jaring di Watuadem Tretes, Kecamatan Prigen,” kata Huda.

Mereka pun digiring ke Mako Satpol PP di Raci, Kecamatan Bangil. Setelah didata, mereka dikirim ke  Balai Pelayanan dan Rehabilitasi Sosial Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Sidoarjo untuk mendapatkan pembinaan lebih lanjut.

Huda menegaskan, tindakan serupa akan semakin diintensifkan selama bulan Ramadan.

“Kami tidak akan mentolerir praktik prostitusi di Kabupaten Pasuruan. Kami harap masyarakat juga membantu dengan melaporkan apab ila mengetahui adanya praktik prostitusi di lingkungannya,” tegasnya (Wio)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 61 KETAPANG, JAPOS.CO – Peningkatan Pembangunan Pertanian dikecamatan merupakan salah satu tugas stakeholder pembangunan pertanian di kecamatan terutama BPP dan pihak pihak terkait lainnya, berbagai hal dilakukan untuk mendukung keberlangsungan…