Scroll untuk baca artikel
BeritaKALIMANTANKalimantan Barat

Distanakbun Ketapang Gelar TTG PP 2023 Hasilkan Pupuk Organik BSM 3

×

Distanakbun Ketapang Gelar TTG PP 2023 Hasilkan Pupuk Organik BSM 3

Sebarkan artikel ini

Views: 1K

KETAPANG  JAPOS.CO – Bidang Penyuluhan Pertanian Dinas Pertanian Peternakan dan Perkebunan (Distanakbun) Kabupaten Ketapang Provinsi Kalimantan Barat, mengadakan gelar teknologi tepat guna penyuluh pertanian (TTG PP) tingkat kabupaten ketapang tahun 2023, pada hari kamis tanggal tujuh september 2023, bertempat di Aula Distanakbun kabupaten ketapang yang dihadiri seluruh perwakilan BPP di kecamatan se- Kabupaten Ketapang.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Husni, SPKP sebagai ketua pelaksana dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan TTG PP Tahun 2023 ini bertemakan “ Pembuatan dan Penggunaan Pupuk Organik dengan berbasis BSM 3” guna menghadirkan teknologi tepat guna dalam membantu petani sebagai upaya memenuhi kebutuhan tanaman akan hara demi kelangsungan pertumbuhan.

“Kebutuhan hara tanaman saat ini mutlak harus dipenuhi agar proses produksi tanaman tidak terganggu dan demi menjaga kelestarian lingkungan. usaha mendapatkan pupuk sintetis membuat stakeholder pertanian mengarahkan para pelaku utama untuk membuat dan menggunakan pupuk organik yang dibuat sendiri, mudah, murah dan meriah (BSM 3)”. tutur Husni SPKP sebagai Ketua Pelaksana dalam sambutannya.

Hal yang sama juga disampaikan Ir Akhmad humaidi selaku sekretaris dinas yang juga mewakili kepala Dinas turut hadir dalam kediagan. Dalam arahannya beliau berharap dengan teknologi tepat guna untuk menghasilkan pupuk organik yang BSM3 ini bisa tercapai, dapat mengurangi ketergantungan pelaku utama kepada pupuk sintetik yang dihasilkan pabrik. Saat ini sudah di gaungkan pembuatan dan penggunaan bio saka yang mudah mudahan itu juga dapat membantu pertumbuhan tanaman.

“Kami sangat mengapresiasi kerja keras para penyuluh dalam berinovasi dan saya juga berharap inovasi pupuk organik BSM 3 ini bisa menjadi inovasi daerah, bagi yang menang nantinya dalam pergelaran jangan terlalu berbangga hati dan bagi yang belum menang jangan bersedih, jadikan ini sebagai cambuk bagi bapak ibu penyuluh agar bisa lebih baik di tahun-tahun mendatang,” ucap Ir Akhmad Humaidi selaku sekretaris dinas yang juga mewakili kepala Distanakbun Ketapang dalam mengakhiri sambutannya.

Hasil pergelaran teknologi yang ditampilkan dari 18 BPP yang ada di Kabupaten Ketapang, BPP matan hilir utara menjadi terbaik untuk kategori inovasi yang dihasilkan dan diupayakan akan diikutsertakan dalam pergelaran teknologi tepat guna penyuluhan pertanian tingkat provinsi Kalimantan Barat yang akan dilaksanakan di kota singkawang tahun 2024.

Penulis: Syahrudin,SP, MP
(Penyuluh Pertanian Ahli Muda Kabupaten Ketapang)(Agustinus)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 25 SAMOSIR, JAPOS.CO – Ketua Pengadilan Negeri Balige DR.Makmur Pakpahan,SH,MH secara resmi melantik sebanyak 25 Anggota DPRD Kabupaten Samosir masa jabatan  2024-2029, diawali dengan pengambilan sumpah janji pada Rapat…