Views: 805
BANTEN, JAPOS.CO – Komunitas Nelayan Pesisir (KNP) Banten mengadakan sosialisasi dan pemberian bantuan kepada para pelaut di kawasan Kabupaten Serang.
Kegiatan itu diadakan untuk memperkenalkan pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo dan Mahfud MD kepada masyarakat luas.
Silaturahmi dan pemberian bantuan itu diadakan di Kampung Domas, Desa Domas, RT 006, RW 02, Kecamatan Pontang, Kabupaten Serang, Banten, Sabtu (25/11).
Koordinator KNP Banten Rizal Al-Ayubi mengatakan dalam kegiatan mereka turut memberikan bantuan berupa pakaian, jaring ikan, timah, umpal, preteng, dan tali.
“Bantuan itu kami berikan untuk nelayan yang ada di Kampung Domas,” kata dia dalam siaran persnya.
Menurut Rizal, kegiatan tersebut merupakan bukti nyata sosok Ganjar Pranowo telah melekat di hati masyarakat, khususnya warga pesisir.
“Kami Komunitas Nelayan Pesisir Banten berkomitmen untuk terus menyosialisasikan Ganjar ke seluruh masyarakat,” kata dia.
Melalui silaturahmi dan pemberian bantuan itu, Rizal mengatakan pihaknya berusaha menjalin hubungan baik dengan warga dan nelayan yang ada di Kampung Domas.
“Terima kasih, karena sudah menerima kami di sini. Semoga bantuan alat tangkap ikan yang diberikan dapat dipergunakan dan bermanfaat untuk kegiatan sehari-hari,” ujar dia.(Red)