Views: 454
LABURA, JAPOS.CO – Apel Gelar Pasukan TNI/POLRI Dalam Rapat Koordinasi Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu Utara tahun 2023 di halaman Kantor Bupati Labuhannatu Utara Jln. Lintas Sumatra Kelurahan Aek Kanopan Timur Kecamatan Kualuh Hulu Kabupaten Labuhanbatu Utara Pada hari Selasa November 2023.
Apel Gelar pasukan yang di ikuti oleh, Wakil Bupati, H. Samsul Tanjung S.T,M.H, Kapolres Labuhanbatu, AKBP James H. Hutajulu SIK, SH, MH, Ketua DPRD Labura, H Indra Surya Bakti Simatupang SH, MKn, Mewakili Dandim 0209/LB, Mayor Czi. Baginda Siregar, SE Danramil 01/AK, kakan Kemenag Labura, Drs. Agus Priadi SAg, Para Danramil Se-Kabupaten Labura, Para Kapolsek Se-Kabupaten Labura, Para Camat Se-Kabupaten Labura, Para Kepala Desa Se-Kabupaten Labura, Para Babinsa dan Babinkamtibnas Se-Kabupaten Labura.
Samsul Tanjung ST MH selaku Wakil Bupati Kabupaten Labuhan batu utara dalam amanatnya menyampaikan, Kegiatan apel gelar pasukan yang diikuti oleh para Babinsa, Babinkamtibmas dan Aparat pemerintahan Se Kab. Labuhanbatu Utara adalah bentuk pengecekan kesiapan dalam pelaksanaan kegiatan rapat koordinasi tahun 2023.
Aparat Babinsa, Babinkamtibmas yang menjalankan tugas tanpa batas waktu dalam melayani masyarakat binaannya dan selalu berkerjasama yang baik dengan pemerintahan kecamatan dan ditiap-tiap Desa dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Bagi Desa-Desa yang tergolong rawan, diharapkan dapat segera dilakukan langkah-langkah antisipasi, dan Desa yang tergolong aman tetap laksanakan pembinaan yang baik agar wilayah binaan tetap kondusif.
“Kami berharap kepada Babinsa dan Babinkamtibmas tingkatkan dalam berkolaborasi dengan pemerintahan di Desanya masing-masing,” pungkasnya.
Kesimpulannya adalah, Kegiatan ini merupakan bentuk sinergitas antara Pemkab Labura dengan TNI/Polri dalam menyelenggarakan kegiatan pemerintahan untuk memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.
Agar seluruh Babinsa dapat kolaborasi dengan unsur di Desa masing-masing agar terjalin komunikasi yang baik dalam memberikan pelayanan setiap pelaksanaan tugas di wilayah binaannya.(RM)