BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Warga Negara Asing di Kota Banjar Obrak-Abrik Rumah Mertua

×

Warga Negara Asing di Kota Banjar Obrak-Abrik Rumah Mertua

Sebarkan artikel ini

Views: 442

BANJAR, JAPOS.CO – Kasus bule asal Amerika bernama ALW yang ngamuk dan merusak barang-barang milik mertuanya di Dusun Randegan Kota Banjar, membuat resah warga setempat.

Aksi ngamuk bule asal California, Amerika Serikat itu tak hanya membuat mertua dan saudaranya trauma, namun juga membuat warga Dusun Randegan Kota Banjar menjadi resah. Warga Dusun Randegan, Kota Banjar pun menuntut agar Bule Asal Amerika yang sering ngamuk di rumah mertuanya itu dideportasi dan dikembalikan ke negara asalnya.

Kepala Desa Raharja, Yayat Ruhiyat mengatakan, warga Amerika yang kerap ngamuk tersebut sudah dua tahun tinggal di desanya dengan memperistri Siti Basiroh. Dari hasil perkawinan mereka, kini telah memiliki anak berusia sekitar satu tahunan. “Permasalahan perusakan barang berharga milik Poniah itu telah diselesaikan dengan cara mediasi yang dihadiri pula oleh Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Raharja. Sementara terkait perkara pengaduan perusakan itu, saat ini sedang ditangani Polres Kota Banjar. ALW sudah menandatangani surat pernyataan diri dengan dua bahasa. Yaitu, bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Semoga saja kasus serupa tak terulangi kembali. Terkait pengusutan perkara tersebut, sepenuhnya kewenangan pelapor dan aparat kepolisian,” kata Yayat.

Menurutnya, saat berdomisili di Raharja, sehari-hari memelihara kambing, jumlahnya masih sedikit tidak lebih 10 ekor. “Saat ada di lingkungan masyarakat, ALW berupaya bergaul. Bahkan, suka ke masjid juga. Namun, karena tak fasih bahasa Indonesia, saat bergaul dia sedikit bicara,” ujar Yayat.

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang bule yang tinggal di Dusun Randegan, Kota Banjar ngamuk di rumah mertuanya, Poniah Siti Rohmah.

Bule bernama ALW itu merusak barang-barang milik orangtua kandung istrinya, Siti Basiroh, sehingga banyak barang berharga yang rusah, termasuk televisi LED dan barang lainnya.

Polresta Banjar Dalami Kasus Bule Ngamuk

Sementara itu berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun japos.co, Satreskrim Polresta Banjar menindaklanjuti laporan pengaduan dugaan tindak pidana perusakan yang dilakukan WNA asal Amerika Serikat. Peristiwa itu sebelumnya terjadi di Dusun Randegan 1 Desa Raharja Kecamatan Purwaharja. “Kita melakukan gelar perkara penanganan perkara tersebut dari laporan aduan menjadi laporan polisi,” ujar Kapolresta Banjar, AKBP Bayu Catur Prabowo SH, SIK, MM melalui Kasat Reskrim Polresta Banjar, AKP Ali Jupri SH, MH, Selasa (19/9).

Satreskrim juga melakukan interview pelapor atau korban, calon saksi Poniah Siti Rohmah yang merupakan mertua dari WNA asal Amerika Serikat, ketua RT dan ketua RW. Pihaknya juga mengamankan barang-barang yang ada kaitannya dugaan tindak pidana tersebut. “Komitmen kami selalu memberikan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat. Salah satunya dengan melakukan respon cepat terhadap pelaporan tersebut. Selanjutnya kami telah merencanakan upaya-upaya penyelidikan selanjutnya,” ujar AKP Ali Jupri.

Kasat Reskrim Polres Banjar menambahkan, beredar di masyarakat bahwa telah terjadi dugaan tindak pidana menghancurkan dan merusak barang milik orang lain yang dilakukan menantu korban yang merupakan WNA asal Amerika Serikat. “Selanjutnya kita tunggu hasil penyelidikan yang dilakukan oleh para penyidik, untuk kemudian dilakukan langkah-langkah lebih lanjut,” pungkasnya. (Mamay)

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *