Views: 264
TANJUNGBALAI, JAPOS.CO – Walikota Tanjungbalai H.Waris Tholib.S.Ag, MM, melaksanakan kegiatan pencanangan bhakti sosial TNI KB kesehatan tahun 2023. Kegiatan berlangsung di Kantor Koramil 08/PB, Jalan Yos Sudarso, Kelurahan Kapias Pulau Buaya, Kecamatan Teluk Nibung, Tanjungbalai, Sumatera Utara, Kamis (14/9) pagi.
Kegiatan ini dihadiri, Kadis Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana, Darul Yana Siregar, Danramil 08/PB Kapten Arm Edi Yanto. Kemudian, Danramil 17/DB Kapten Inf. Endar Siregar, Lurah Kapias Pulau Buaya Syaidur Rusdi, para Babinsa dan tenaga medis KB.
Walikota Tanjungbalai Waris Tholib dalam sambutannya mengatakan, apresiasi atas kegiatan tersebut. Waris menilai program ini perlu ditingkatkan untuk mendukung prioritas kesehatan masyarakat.
“Sarana kebutuhan kesehatan masyarakat harus benar-benar ditingkatkan. Ini menjadi bagian yang baik untuk mewujudkan kebutuhan pelayanan kesehatan masyarakat,” ujar Waris dalam sambutannya, Kamis (14/9) pagi.
Kegiatan diawali dengan pendataan dari para peserta. Selanjutnya, ibu ibu peserta langsung diberikan pelayanan pemasangan KB IUD, Implan, Suntik oleh petugas medis.
Kegiatan berlangsung aman dan tertib. Sejumlah masyarakat yang mengikuti kegiatan ini tampak antusias dan respon mengikuti kegiatan tersebut. ( Isnani)