Views: 551
AGAM, JAPOS.CO – Pesta Demokrasi tidak lama lagi akan datang. Demi memperjuangkan Partai untuk mengikuti Pileg, bendera yang telah sobekpun dipasang.
Salah satunya bendera Partai Demokrat yang sudah sobek di pasang di Jorong V Sungai Jariang, Nagari Lubuk Basung, Kecamatan Lubuk Basung Kabupaten Agam.
Ketika Japos.co melakukan komfirmasi Jum’at (1/9/), kepada Ketua Partai Demokrat DPD Kabupaten Agam Ade Ria mengatakan,” betul mengenai bendera yang telah sobek ini dipasang di daerah dapil 1 Jorong V Sungai Jariang Nagari Lubuk Basung Kecamatan Lubuk Basung.”
“Kami tidak tahu tentang adanya pemasangan bendera partai yang sobek, namun kita (Ade Ria-red) akan langsung meninjau lokasi dengan para kader, dan akan mengklarifikasi bendera yang sobek tersebut,” ujarnya.
Masih dihari yang sama, Ade Ria langsung menindak lanjuti informasi adanya bendera partai di pasang yang telah sobek ini.
Disampaikan Ade,” bahwa seminggu sebelumnya bendera masih bagus dan tidak ada sobek, saya juga heran kenapa bendera ini kok’ bisa sobek.”
Terpisah salah seorang masyarakat yang tak mau namanya ditulis mengatakan,” bahwa sangat di sayangkan sekali, sejak berganti atau bertukarnya kepemimpinan ketua Partai Demokrat DPD Agam, sudah ada bendera sobek yang di pasang.”
“Saya selaku masyarakat yang peduli dengan partai ini, sangat kecewa dengan kepemimpinan partai Demokrat Agam saat ini.”
“Karena saya mendengar sangat banyak yang telah terjadi gonjang ganjing di partai Demokrat ini. Apa lagi tentang masalah PAW Anggota DPRD Kabupaten Agam yang terpilih dari partai Demokat pada periode tahun 2019-2024.” (andika)