Views: 311
DHARMASRAYA, JAPOS.CO – Dharma Wanita Jorong Piruko Blok A Sitiung 1 Nagari Sitiung Dharmasrsya melakukan Line Dance bersama masyarakat dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kemerdekaan Indonesia ke- 78 tahun, Kamis (17/8/23).
Ketua DPW ILDI Kabupaten Dharmasraya Erman Ali menyampaikan Line Dance diselenggarakan pertama kali sekaligus sebagai upaya menumbuhkan budaya olah raga dan seni, khususnya bagi para anak muda dan lansia di Jorong Blok A Piruko Nagari Sitiung.
“Melalui Line Dance ini juga bisa menurunkan hingga 450 kalori. Ada irama Cha Cha juga,” katanya.
Selain itu, melalui Line Dance juga bisa menguatkan daya ingat dan kerjasama tim atau kelompok karena perlu kekompakan.
“Menguatkan daya ingat karena harus mengingat gerakannya,” ucap ketua DPW ILDI Dharmasraya.
Menurutnya Instruktur ILDI dan senam yang juga wakil ketua ILDI Dharmasraya Vera Nova Linda atas petunjuk instruktur yang semula akan dilaksanakan khusus senam dan Line Dance tetapi banyak acara lain dan bertaburan door prize.
“Kepala jorong akhirnya acara diselingi dengan giat pesta rakyat seperti lomba tujuh belas kebanyakan di daerah daerah,” ucap Vera Nova Linda.
“Kami sampaikan terimakasih kepada Kepala Jorong Piruko Blok.A Nagari Sitiung, Ketua ILDI Dharmasraya sebagai penyemangat kami,dan masyarakat yang hadir hari ini dan yang telah mendukung acara perayaan tujuh belasan yang penuh door prize “,ungkap Vera Nova Linda.
Pada kesempatan yang sama Penasehat DPW ILDI Dharmasraya Pariyanto SH ketua DPRD kabupaten Dharmasraya dan sekali gus ketua Kormi Dharmasraya menyampaikan apresiasi terselenggaranya acara.
“Saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas terselenggarannya lomba tujuh belasan juga bisa Line Dance yang menambah kebugaran tubuh dan juga menurunkan 450 kalori. Saya juga mencobanya,” ujarnya.(Erman Chaniago).