Views: 193
DHARMASRAYA, JAPOS.CO – Peringatan puncak Hari lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-27 Tahun 2023 yang dilaksanakan di Kabupaten Dharmasraya Provinsi Sumatera Barat (Sumbar) memberikan sebuah efek positif yang sangat luar biasa bagi masyarakat Kabupaten Dharmasraya pada umumnya, dan seluruh para Lansia di Dharmasraya pada khususnya.
Dengan adanya pelaksanaan HUT HLUN dan Tagana yang ke-19 di Kabupaten Dharmasraya, Kementerian Sosial RI memberikan kuncuran dana sebesar Rp.23.894.912.692. Dalam bentuk bantuan sosial, dalam rangka HLUN ke-27 dan HUT Tagana ke-19 di Kabupaten Dharmasraya.
Rincian bantuan yang diberikan berupa paket bantuan (sembako nutrisi, sandang, obat-obatan, alat kebersihan diri) untuk 6.743 orang dengan nilai bantuan sebesar Rp.8.517.317.463.
Bantuan berupa sarana kamar dengan jumlah penerima sebanyak 182 orang, sebesar Rp.248.511.770. Bantuan barupa alat bantu dengar dengan jumlah penerima sebanyak 202 orang dengan jumlah Rp.497.176.125. Bantuan berupa kursi roda sebanyak 154 orang dengan jumlah Rp.292.261.577.
Bantuan Tongkat berupa kruk, kaki 3 dan sebagainya diperuntukkan untuk 347 orang, dengan nilai bantuan sebesar Rp.115.739.407. Bantuan berupa kaca mata baca sebanyak 630 penerima bantuan, dengan jumlah nilai sebesar Rp.144.780.500. Operasi katarak dengan penerima manfaat sebanyak 427 orang, dengan nilai bantuan Rp.204.850.000.
Bantuan permakanan sebanyak 56 orang, dengan jumlah bantuan sebesar Rp.50.400.000, bantuan berupa isi hunian rumah sebanyak 59 orang dengan nilai bantuan sebesar Rp.389.446.300. Bantuan berupa kewirausahaan (Atensi) sebanyak 89 orang, dengan nilai Rp.241.863.050.
Bantuan untuk rumah sejahtera terpadu sebanyak 55 orang, dengan nilai bantuan Rp.1.100.000.000. Bantuan berupa kewirausahaan (Pena) sebanyak 11 orang, dengan nilai bantuan sebesar Rp.54.206.500. bantuan untuk perlengkapan ibadah sebanyak 5.260 orang dengan jumlah nilai bantuan sebesar Rp.601.560.000. Bantuan berupa taman lansia sebanyak 1 unit, dengan jumlah bantuan sebesar Rp.180.000.000. Bantuan untuk pelaksanaan isbat nikah sebanyak 590 orang, dengan nilai sebesar Rp.59.500.000.
Bantuan untuk duta lansia sebanyak 550 orang dengan jumlah bantuan sebesar Rp.328.350.000. Program untuk keluarga harapan sebanyak 7.067 orang, dengan jumlah Rp.5.191.750.000. Bantuan sembako regular sebanyak 12.906, dengan jumlah Rp.5.377.200.000. Dan bantuan untuk pembangunan jembatan gantung sebanyak 1 unit, dengan nilai Rp.300.000.000.
Ketua DPRD kabupaten Dharmasraya Pariyanto, SH mengucapkan terima kasih kepada Menteri Sosial Republik Indonesia Tri Rismaharini atas perhatian yang sangat luar biasa untuk Kabupaten Dharmasraya.
“Saya atas nama pimpinan lembaga daerah DPRD Kabupaten Dharmasraya dan juga mengapresiasi atas kunjungan Menteri Sosial ke kabupaten Dharmasraya, sehingga dapat memberikan bantuan manfaat bagi pemerima berbagai bentuk bantuan kepada Lansia juga pralansia di kabupaten muda ini, dan selamat jalan ibu kembali ke Jakarta semogah Ibuk Risma diberkati oleh yang kuasa”,tutup Pariyanto, SH yang saat ini Waketum Adkasi.(Erman Chaniago).