Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJambiSUMATERA

Gubernur Al Haris Sambut Kedatangan Presiden RI Jokowi di Bandara Sultan Thaha Jambi

×

Gubernur Al Haris Sambut Kedatangan Presiden RI Jokowi di Bandara Sultan Thaha Jambi

Sebarkan artikel ini

Views: 408

JAMBI, JAPOS.CO – Gubernur Jambi H. Al Haris, menyambut kedatangan Presiden Joko Widodo beserta rombongan tiba di Bandara Sultan Thaha, Kota Jambi, Provinsi Jambi, pada Selasa.(16/5/ 2023), sekitar pukul 08.40 WIB. Ketibaan Presiden di Jambi disambut oleh Gubernur Jambi Al Haris, Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Hilman Hadi, dan Kapolda Jambi Irjen Pol Rusdi Hartono.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dari bandara, Presiden langsung menuju Pasar Rakyat Talang Banjar, Kota Jambi untuk meninjau aktivitas perekonomian sekaligus menyerahkan bantuan sosial kepada para pedagang di pasar talang banjar  kecamatan Jambi Timur Kota Jambi

Kunjungan ini disambut dengan meriah oleh masyarakat pasar Rayat  Talang  Banjar, Presiden Jokowi langsung berkeliling pasar untuk menyapa Sejumlah  pedagang  sambil memberikan sejumlah bantuan sosial kepada para pedagang dan msyarakat di pasar Rayat Talang Banjar.

Disaat berjeling, Presiden Jokowi juga bercengkraman seraya  menanyakan sejumlah harga bahan pokok kepada para pedagang disana untuk memastikan bahwa harga semakin membaik pasca Idul Fitri.

Inikan habis lebaran, jadi saya ingin memastikan bahwa harga – harga semakin membaik bahkan sejumlah harga turun hanya telur saja yang harganya sedikit naik. Dan itu sangat penting karna inflasi itu sangat mempengaruhi daya belu rakyat sehingga harus dipantau terus,saya juga sudah perintahkan Gubernur dan Walikota untuk memantau terus harga harga yang ada di pasar  ungkap Presiden  Jokowi.

Presiden Jokowi juga memberikan apresiasi atas turunnya inflasi di Provinsi Jambi yang mengalami penurunan, sehingga dirinya mengharapkan  bahwa sejumlah harga  sembako dapat dikendalikan untuk turun harga.

“Saya senang di Jambi Inflasinya turun, artinya harga  harga – harga bisa di kendalikan untuk turun,” ucap Presiden.

Dalam jumpas Pers besama Awak media, presiden Jokowi juga memberikan penjelasan atas tindakan pemerintah dalam menekan  angka inflasi. Orang nomor satu di Republik Indonesia menyampaikan bahwa pemerintah pusat akan memberikan bantuan melalui APBD baik dalam provinsi, kota dan kabupaten untuk membiayai transport dari tempat  produksi kepasar.

“Sudah bolak – balik saya sampaikan,  akan dibantu melalui APBD baik Peovinsi, kata dan kabupaten untuk membiayai biaya transport dari tempat  produksi ke pasar. Dan itu jelas serta kompkit, kalau dari sisi bank Indonesia (BI) itu mengurangi peredaran uang biasanya seperti itu dan dilakukan di semua negara. Hanya disini terus di pantau dipasarnya agar betul – betul Inflasi turun dan harga  juga  turun jelas Presiden Jokowi.

Dari hasil pemantauannya Presiden Jokowi juga menyampaikan bahwa harga  sembako di Jambi sudah cukup baik, dan sementara harga  cukup stabil dan beberapa juga sudah  mengalami penurunan. Hanya pada harga  telur saja yang menurut Jokowi sedikit mengalami penurunan.

“Tidak ada, saya kira di Jambi baik, sementara harga stabil dan ada beberapa yang turun. Hanya telur saja yang sedikit naik,” tutur Presiden Jokowi.

Sebelum melanjutkan peejalanannya, tidak lupa Presiden Jokowi juga membagikan  sejumlah kaos gratis untuk masyarakat yang ada di pasar Rakyat Talang Banjar. Selain itu  Presiden Jokowi juga memberikan sejumlah  bantuan untuk menambah  modal usaha para pedang.(Rizal).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *