Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Utara

Kapolres Nias Selatan Pimpin Gelar Operasi Ketupat Toba 2023

×

Kapolres Nias Selatan Pimpin Gelar Operasi Ketupat Toba 2023

Sebarkan artikel ini

Views: 328

NIAS SELATAN, JAPOS.CO – Kapolres Nias Selatan, AKBP Reinhard H Nainggolan, SH SIK MM pimpin gelar operasi ketupat Toba 2023 bersama Forkompinda yang dilaksanakan di halaman apel Mapolres Nisel Jalan Mohammad Hatta, Senin, (17/4/2023).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

AKBP Reinhard H. Nainggolan, SH SIK MM pada saat membacakan amanat Kapolri
Jenderal Polisi Drs Listyo Sigit Prabowo, MSi disampaikan bahwa Apel gelar pasukan ini sebagai bentuk pengecekan akhir kesiapan pelaksanaan Operasi Ketupat 2023 dalam rangka pengamanan hari raya Idul Fitri 1444 H, baik pada aspek personel maupun sarana prasarana, serta keterlibatan unsur terkait.

“Amanat yang disampaikan bahwa pelaksanaan operasi Ketupat Toba 2023 dilaksanakan selama 14 hari mulai tanggal 18 April sampai dengan 1 Mei 2023 dengan fokus pengamanan masjid, tempat wisata, pusat perbelanjaan, terminal, pelabuhan, stasiun kereta api dan bandara dan Kapolri juga dalam amanat tersebut menyampaikan penekanan dari Presiden Republik Indonesia Joko Widodo yaitu Hati-hati, tahun ini ada lompatan besar masyarakat yang mudik. Dari 86 juta ke 123 juta dari survei. Artinya ada kenaikan kurang lebih 45 persen. Ini harus dihitung dan dikalkulasi dengan baik,” beber Kapolres Nisel, AKBP Reinhard.

Lanjut, Reinhard menyampaikan penekan dari Presiden, Kapolri Jenderal Drs. Listyo Sigit juga memberikan penekanan untuk dipedomani dan dilaksanakan yaitu sebagai berikut :

1. Laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan tanamkan dalam diri bahwa melakukan pengamanan dalam operasi ketupat 2023 adalah sebuah kehormatan, sekaligus ladang amal ibadah bagi kita semua.

2. Kedepankan langkah-langkah humanis, terapkan buddy system dan pedomani sop, agar dapat memberikan pelayanan terbaik dengan ”presisi” sebagaimana harapan masyarakat.

3. Pastikan ketersediaan perlengkapan pribadi, sarpras dan berbagai fasilitas penunjang lainnya pada setiap pos pengamanan, pos pelayanan, maupun pos terpadu, sehingga mampu mendukung pelaksanaan tugas secara optimal.

4. Berbagai langkah-langkah yang dilakukan pada pengamanan arus mudik juga harus diterapkan pada arus balik, sehingga kita mampu mengawal perjalanan mudik dari keberangkatan hingga kepulangan, agar masyarakat mendapatkan kegembiraan bertemu sanak saudara dan bisa kembali dengan selamat.

5. Pastikan informasi terkait kebijakan dan perkembangan situasi lalu lintas terkini tersampaikan dengan baik melalui iklan layanan masyarakat. Lakukan penguatan komunikasi publik, baik menggunakan media tv-radio nasional maupun lokal, serta media streaming polri tv-radio melibatkan toga, tomas, influencer dan public figure.

6. Perkuat sinergisitas dan soliditas antara petugas pengamanan maupun stakeholder terkait, karena hal tersebut merupakan kunci keberhasilan operasi ketupat 2023.

Diakhir membacakan amanat Kapolri, Kapolres Nias Selatan menyampaikan kepada seluruh personil yang terlibat dalam pelaksanaan operasi ketupat Toba 2023 diantaranya jaga stamina dan kesehatan, lakukan deteksi dini terhadap dinamika dan fenomena yang berkembang, laksanakan pengamanan secara professional dan humanis.

AKBP Reinhard juga menjelaskan bahwa Pos pengamanan didirikan dibeberapa tempat Wilkum Polres Nias Selatan, diantaranya di simpang tiga Lahusa Kecamatan Lahusa, depan Puskesmas Luahagundre, juga Pos Pam Terpadu di Pelabuhan Baru Teluk Dalam dan Pelabuhan Telo PP Batu.

Setelah selesai apel di gelar, AKBP Reinhard mengajak TNI Polri dan seluruh Stakeholder yang terlibat pada operasi Ketupat Toba 2023 menyampaikan bahwa “Mantapkan kerja sama, sinergitas, dan solidaritas pada pihak-pihak yang terlibat pengamanan,” tandasnya. (Eriusman Duha)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *