Views: 225
SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Setelah penetapan calon Kepala Desa (Kades) atau Nagori, untuk memperebutkan menjadi orang nomor satu di Nagori Saribu Asih kecamatan Hatonduhan, kabupaten Simalungun Sumatra utara dalam Pemilihan Kepala Desa atau Nagori,
Lambok saragi, salah satu kandidat calon yang merupakan putra daerah, warga Nagori saribu Asih memiliki latar belakang sebagai seorang petani, Dirinya siap maju dalam kontestasi Pilkades atau (pilpanag) Nagori Saribu Asih yang akan digelar 15 Maret 2023 mendatang, dan dirinya merasa terpanggil untuk menjadi pangulu Nagori Saribu Asih.
Adapun visi dan misi yang diusung calon pangulu Nagori Saribu Asi diantaranya, memaksimalkan potensi yang ada di Nagori Saribu Asih yang dinilai perlu perhatian lebih.termasuk membangun Nagori Saribu Asih makin lebih baik dari segi pemerintah dan dari segi. Pemberdayaan dan merupakan prioritas kedepan agar meningkat dari yang sudah sudah.
“Saya liat potensi di Nagori Saribu Asih itu ada, tinggal di butuhkan perhatian lebih, termasuk pembangunan infrastruktur dan pembangunan manusia nya dan segala prioritas akan saya lakukan bila di percaya oleh masyarakat Nagori Saribu Asih,” ucap Lambok Saragi.
Lambok juga berkaca dari pemerintahan sebelumnya bahwa kurang begitu menyentuh kepada kebutuhan masyarakat Nagori Saribu Asih.
“Ya yang saya lihat ada kebijakan kebijakan yang tidak sesuai dengan regulasi yang ada terkait Permendes artinya dalam hal pembagian bantuan dari pemerintah pusat, Tidak sesuai dengan regulasi yang dikeluarkan menteri keuangan dan permendes, contohnya yang berhak mendapat bantuan adalah orang susah ,yang sangat membutuhkan, namun sejauh ini praktek nya tidak demikian,” ucap lambok.
“Lambok berjanji akan memperbaiki Nagori Saribu Asi semakin lebih baik ke depan, mengubah segala tatanan yang selama ini dianggap kurang oleh pemerintahan Nagori sebelumnya, dan mendorong para investor untuk ikut membangun Nagori, serta memanfaatkan Badan usaha milik Nagori (Bumnag)untuk menjadi wadah bagi para masyarakat pelaku UMKM agar standar kehidupan dan perekonomian masyarakat Nagori Saribu Asih makin lebih baik kedepannya” tutup lambok. (Zul)