Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Utara

Bupati Simalungun Syukuran Rumah Baru di Kecamatan Purba

×

Bupati Simalungun Syukuran Rumah Baru di Kecamatan Purba

Sebarkan artikel ini

Views: 337

SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Bupati Kabupaten Simalungun Sumatra Utara Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH, beserta keluarga besar purba menggelar acara  syukuran atau open house bersama tokoh Agama dan tokoh adat serta beserta masyarakat purba , untuk menempati rumah baru, yang berada di Desa tiga runggu kecamatan Purba, Kabupaten Simalungun, Senin (26/12/2022.)

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Acara syukuran atau open house yang dipandu oleh tokoh adat Simalungun,Riamando Saragih, yang dikemas dengan sentuhan adat Simalungun mambere dayok nabinatur kepada tuan rumah atau bupati simalungun dan  di iringi oleh musik tradisional gondrang simalungun tersebut, menambah meriahnya acara syukuran tersebut,

Bupati  Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH, pada kesempatan tersebut, terlebih dahulu mengucapkan selamat Natal bagi masyarakat kabupaten Simalungun yang merayakan, dan mengucapkan ribuan terima kasih kepada keluarga besar purba, tokoh Agama dan tokoh adat beserta masyarakat simalungun, dan semua pihak lainnya, atas Doa dan bantuan serta partisifasi yang diberikan, sehingga acara syukuran ini bisa berjalan dengan baik dan lancar.

“Saya dan keluarga memohon doa kepada semuanya, agar rumah baru yang dibangun atas karunia Tuhan, memberikan kerberkahan dan kebahagian untuk kami sekeluarga,”pintanya.

Asden Malau, selaku tokoh masyarakat di kecamatan Purba mengatakan, merasa bangga dan bersyukur, karna Bupati Kabupaten Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH. “Selaku putra daerah kecamatan Purba bisa sukses, sehingga mampu membangun rumah mewah dari uang nya sendiri. Harapan kami masyarakat tiga runggu kecamatan Purba, dengan keberadaan Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH, selaku Bupati Kabupaten Simalungun, dapat menambah kemajuan desa tiga runggu dan kecamatan Purba serta kabupaten Simalungun secara keseluruhan,”ujarnya.

Selanjutnya Chrismes Haloho selaku tim keluarga Bupati Simalungun dan tokoh muda mengucapkan selamat kepada Bupati Simalungun dan keluarga, yang telah memasuki rumah baru. Semoga rumah ini membawah limpahan rezeki dari Tuhan.“Serta memberikan kenyamanan, kesehatan  dan kebahagian,”doanya.

“Ini juga merupakan pesta rakyat kabupaten simalungun, dan bukan hanya pesta keluarga besar Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH,” lanjutnya.

Namun Chrismes Haloho, mewakili masyarakat kabupaten Simalungun, berharap  Radiapoh Hasiholan Sinaga SH.MH. “Dapat menjalankan tugas nya selaku Bupati kabupaten Simalungun, serta dapat menjalankan program sesuai visi dan misi waktu kampanye, untuk memajukan kabupaten Simalungun,” tandasnya.

Sebelumnya, Bupati Simalungun beserta keluaraga disambut oleh tokoh Agama dan tokoh adat serta masyarakat kecamatan purba Simalungun.

kemudian acara selanjutnya dilanjutkan dengan doa dan makan bersama. Dan di selingi dengan hiburan dari artis ibu kota dan daerah.(Zul)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 90 SAMOSIR, JAPOS.CO – Berdasarkan hasil hitungan cepat (Quick Count) perolehan suara,  pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom-Ariston Tua Sidauruk dengan jargon (Vantas)  jauh…