Views: 159
PADANG, JAPOS.CO – Babinsa Koramil 01/PBU Kodim 0312/Padang, Kamis (16/12/2022) ikut menghadiri kegiatan lokakarya mini lintas sektor UPT Puskesmas Ulak Karang Selatan Padang.
Kekegiatan yang dipusatkan di aula Puskesmas Ulak Karang Selatan tersebut, juga dihadiri oleh Camat Ulak Karang, Kapolsek Padang Utara, Kepala Puskesmas Ulak Karang Selatan serta tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Babinsa Koramil 10/PBU Pelda Fauzan mengatakan, berlangsungnya kegiatan lokakarya mini tersebut, bertujuan untuk menginformasikan program kesehatan yang telah maupun yang akan dilaksanakan oleh UPT Puskesmas.
” Dan untuk itu besar harapan kita dapat mensinkronkan dan mengintegrasikanpelaksanaan program kesehatan dengan pelaksanaan program di lintas sektor,” katanya.
“Dan selain itu, lagi tujuan kegiatan ini untuk menginformasikan program kesehatan yang telah maupun yang akan dilaksanakan oleh UPT Puskesmas dengan pelaksanaan program di lintas sektor,” lanjutnya.
“Puskesmas memiliki peran penting sebagai media pelayanan kesehatan masyarakat, untuk itu perlu adanya sinergi yang baik antara Puskesmas dengan segenap elemen. Hal ini bisa dilakukan dengan melakukan berbagai kerjasama untuk meningkatkan pelayanan kesehatan bagi warga masyarakat,” terang Pelda Fauzan.