Views: 204
MUKOMUKO, JAPOS.CO – Satu Unit mobil merk Dahaitsu Ayla warna Hitam dengan Nomor Polisi BD 1466 NB milik Dedy warga Desa Tunggang Kecamatan Sungai Rumbai, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, bagian depan mengalami rusak berat usai menabrak seekor hewan ternak sapi di Pantai Abrasi, wilayah Air Punggur, tepatnya sebelum jembatan pendamping Pantai Abrasi sekira pukul 19. 20 WIB Senin, (27/6).
Menurut saksi mata di Tempat Kejadian Peristiwa (TKP) Widodo melalui pesan Watshapp mengatakan mobil Daihatsu Ayla yang di kendarai Dedy meluncur dari arah Mukomuko menuju arah Bengkulu, setiba TKP seekor sapi dari arah pantai berpisah dari gerombolan dan mengarah ke mobil yang di kendarai Dedy, dikarenakan jarak antara mobil dengan sapi sangat dekat Dedy tidak sempat mengendalikan mobilnya dan langsung bertabrakan dengan sapi tersebut, sehingga mobil bagian depan yang dikendarai Dedy mengalami hancur.
“menurut pengakuan Dedy, ia melaju dari Mukomuko di angka 40 dikarenakan saat saya melintas saat itu pula se ekor sapi berlari menuju ke arah saya dan saya tidak sempat lagi menghindarinya,” ujarnya.
Dalam peristiwa tersebut tidak terdapat korban jiwa, Dedy bersama anak dan istri nya terhindar dari maut, hanya saja anaknya mengalami lecet ringan di bagian dahinya. Dedy pun berusaha mencari informasi tentang pemilik sapi tersebut, namun tak seorang pun ada yang mengaku, Dedy berharap terhadap pemilik ternak untuk dapat mengurus ternak nya.
“Dari peristiwa kecelakaan tersebut Dedy mengalami kerugian jika mobil milik nya itu di perbaiki bisa mencapai puluhan juta rupiah,” imbuh Widodo.(JPR)