Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Barat

Koramil 04/LL Kodim 0312/Padang Bantu Persiapan Penilaian Kelurahan

×

Koramil 04/LL Kodim 0312/Padang Bantu Persiapan Penilaian Kelurahan

Sebarkan artikel ini

Views: 219

PADANG, JAPOS.CO – Babinsa Kelurahan Parak Laweh Koramil 04/LL Kodim 0312/Padang, Serma Eriyus membantu persiapan kegiatan penilaian kelurahan tingkat kota Padang tahun 2022 di Aula Kelurahan Parak Laweh Kecamatan Lubuk Begalung Nan XX Padang.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Kegiatan penilaian Kelurahan tingkat kota Padang yang dilaksanakan, bertujuan untuk melihat bagaimana kinerja dan kolaborasi tingkat Kelurahan dengan komponen yang berada di wilayah.

Acara tersebut diawali dengan paparan dari Lurah Parak Laweh tentang pelayanan Kelurahan kepada warga, kinerja PKK serta kekompakan komponen masyarakat di wilayah.

Babinsa juga memaparkan tentang keharmonisan serta keakraban muspika tingkat kelurahan dan keamanan wilayah yang menerapkan Pos kamling di tiap- tiap lingkungan guna meminimalisir tindakan kejahatan dan pencurian.

Semoga penilaian kelurahan tingkat kota Padang ini menjadi momentum yang penting  bagi Kelurahan Parak Laweh. Bekerja bukan karena dinilai tapi sudah menjadi kewajiban aparat kelurahan sebagai pelayan publik di Kelurahan. (Dms)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *