Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINESUMATERASumatera Barat

Lokasi Objek Wisata Bukittinggi Dibuka Untuk Pengunjung, Namun Tetap Prokes

×

Lokasi Objek Wisata Bukittinggi Dibuka Untuk Pengunjung, Namun Tetap Prokes

Sebarkan artikel ini

Views: 111

BUKITTINGGI, JAPOS.CO – Menghadapi lebaran tahun ini, 1 Idul Fitri 1443 H/ 2 Mei 2022, seiring  seruan pemerintah yang membolehkan mudik, Bukittinggi sebagai Kota Wisata  yang menjadi kota tujuan mancanegara, lokal maupun nasional.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Objek wisata Kota Bukittinggi mempersiapkan pembenahan dan perawatan. Sehingga lokasi objek wisata menjadi harapan kenyamanan dan keindahannya. Demikian kata Hendry Kepala Pariwisata Kota Bukittinggi Kamis 7/4, 2022.

Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Kota Bukittinggi Hendry, sampaikan untuk beberapa objek wisata, tidak  banyak perubahan, hanya melakukan perbaikan dan pembenahan, seperti penggantian  bagian yang  rusak serta   pemeliharaan, juga  dilakukan pemotongan rumput yang terlihat merusak pandangan di beberapa objek wisata.

Selain  pembenahan dan perbaikan di beberapa objek wisata, untuk  memberi kenyamanan dan keamanan para pengunjung, Pemko Bukittinggi  sudah menyiapkan tenaga pengamanan.

Dijelaskan Hendry, untuk tahun sekarang tidak adanya penambahan margasatwa.

Ia mengatakan objek wisata yang lain hanya dilakukan perbaikan dan pemeliharaan, dengan melakukan pengecatan  pagar yang sudah tidak layak catnya dan rusak.

“Persiapan menyambut pengunjung  disaat  liburan lebaran  sudah maksimal,” terang Hendry.

Walaupun tidak ada pembatasan untuk pengunjung yang masuk ke objek wisata berbayar. Namun, tetap menerapkan protokol kesehatan, seperti cuci tangan, pakai masker dan tidak berkerumun.

“Kita tetap menerapkan prokes, demi maksimalnya pelayanan,  juga  penambahan petugas loket, agar tidak terjadi penumpukan pengunjung terlalu banyak di pintu masuk objek wisata,” ujar Hendry. (Yet)

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 100 SIMALUNGUN, JAPOS.CO – Pemilihan Umum Kepala Daerah (PEMILUKADA) Kabupaten Simalungun tinggal menghitung hari, berbagai polemik ditengah tengah masyarakat, bahkan diruang lingkup Pemerintahan Kabupaten Simalungun ramai diperbincangkan disejumlah kalangan…