Views: 313
MEDAN, JAPOS.CO – Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Perkumpulan Perusahaan Perlengkapan Jalan Indonesia (P3JI di Provinsi Sumatera Utara) mengadakan Musyawarah Daerah (Musda) Perdana di Hotel Polonia Medan, Kamis (31/03). Hal tersebut disampaikan Sekjen DPN P3JI Henry Siregar, MBA kepada Japos.co melalui pesan WhatsApp (2/3).
Musda ini dilakukan menindak lanjuti Surat Mandat Dewan Pimpinan Nasional (DPN) P3JI yang diberikan Kepada Ertuti Simbolon beserta perangkatnya Untuk memimpin Sementara P3JI di Sumatera Utara yang ditugasi untuk melakukan Konsolidasi Organisasi serta untuk memilih Pengurus Definitif memimpin DPP P3JI di Sumut.
Acara dibuka secara Resmi dengan pemukulan Gong oleh Dr.Agustinus Panjaitan S.Sit.MT yang mewakili Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara.
Musda Perdana DPP P3JI Sumut diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia raya dilanjutkan lagu mars P3JI yang dilanjutkan dengan mengheningkan cipta mengenang jasa para pahlawan yang telah mendahului. Hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Perhubungan kota medan Iswar Lubis S.Sit. MT dan Ketua Umum DPN Annie Sri Cahyani yang didampinggi Sekjen DPN P3JI Henry Siregar, MBA beserta Bambang Soepriadi selaku Bendahara Umum DPN, dan Ketua (Pemegang Mandat) P3JI Aceh Safrizal M.Nur, serta beberapa perwakilan P3JI dari Provinsi Jawa Tengah.
Musda Perdana P3JI Provinsi Sumatera Utara tersebut terlaksana dengan sukses dan telah terpilih Ketua Definitif Secara Aklamasi Ertuti Simbolon, yang didampingi Erwin selaku Sekertaris dan Togar Pakpahan selaku bendahara beserta kelengkapan pengurus organisasi lainnya yang pada saat itu juga dilakuakan pengambilan janji dan pelantikan pengurus oleh Ketua Umum DPN P3JI Annie Sri Cahyani.
Ertuti Simbolon selaku Ketua DPP P3JI Sumut terpilih dalam sambutannya berucap terima kasih kepada seluruh Hadirin dan Peserta Musda,Bapak, Ibu Pimpinan Perusahaan yang sudah hadir dan memberikan dukungan terhadap acara tersebut dan telah mempercayakan dirinya untuk memimpin P3JI Sumatera Utara Masa Bakti 2022 – 2027 .
“Terima kasih banyak untuk kepercayaan besar yang diberikan kepada saya. Amana ini tidak bisa saya kerjakan sendiri, saya tidaklah mungkin bisa berdiri di sini tanpa dukungan Bapak-Ibu sekalian. Saya begitu menyadari bahwa Kemampuan saya terbatas namun satu hal yang membuat saya bersemangat adalah partisipasi Bapak-Ibu sekalian. Musda ini juga terlaksana karena dukungan besar Bapak Ibu sekalian bukan karena saya. Harus kita ingat bahwa P3JI bukan milik saya dan bukan untuk saya, tetapi P3JI milik dan rumah kita bersama. Sebagai Ketua saya hanya bertugas sebagai Koordinator jalannya roda organisasi, tetapi hebatnya P3JI adalah kerja Kolektif kita. Terima kasih juga saya sampaikan kepada rekan-rekan panitia yang telah bekerja keras menyukseskan MUSDA kita hari ini, sangat hebat kalian, tanpa kalian tidak ada MUSDA hari ini. Terima kasih yang sebesar-besarnya saya sampaikan kepada Dewan Pimpinan Nasional: Ibu. Ketua Umum, Bapak Sekjen, Bapak Bendum dan seluruh rekan-rekan DPN yang telah hadir memberikan dukungan penuh bagi P3JI Sumatera Utara,” tuturnya Haru. (SBR)