Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Barat

Bupati Ciamis Beri Motivasi Kepada Penderita Kanker

×

Bupati Ciamis Beri Motivasi Kepada Penderita Kanker

Sebarkan artikel ini

Views: 218

CIAMIS, JAPOS.CO – Bupati Ciamis, H Herdiat Sunarya menghadiri peringatan Hari Kanker Internasional di Aula Gedung PKK Kabupaten Ciamis, Kamis (17/2). Kegiatan tersebut digelar oleh Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Ciamis bekerjasama dengan PKK Kabupaten Ciamis.

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Dalam sambutannya Bupati Ciamis memberikan motivasi kepada para penderita kanker yang hadir untuk memiliki semangat juang dalam menjalani hidup. “Harus mempunyai semangat juang untuk hidup, harus bisa melawan penyakit dengan keinginan sembuh dan keinginan sehat. Jangan menyerah kepada keadaan. Kepada para penderita kanker harus tetap semangat tidak boleh menyerah dengan keadaan. Kita harus mempunyai semangat juang untuk hidup, harus bisa melawan penyakit dengan keinginan sembuh dan keinginan sehat,” ujar H. Herdiat.

Bupati Ciamis berpesan kepada para penderita kanker agar terus melakukan upaya ikhtiar, salah satunya dengan melakukan pengobatan yang dianjurkan dokter. “Dokter adalah perantara untuk ikhtiar dalam penyembuhan di rumah sakit. Kita harus meyakini tidak ada satupun penyakit yang tidak bisa disembuhkan oleh Allah SWT, tidak ada yang sulit baginya – kun fayakun,” pesan H. Herdiat.

Pada kesempatan tersebut Bupati Ciamis pun menyampaikan apresiasi dan terima kasihnya kepada pihak Bank bjb yang telah memberikan CSR-nya untuk membantu para penderita kanker di Ciamis. “Atas nama pemerintah daerah mengucapkan terima kasih kepada Bank bjb atas CSR yang diberikan bagi para penderita kanker. Semoga bisa diikuti oleh perusahaan lainnya sebagai wujud kepedulian sosial antar sesama,” ujar H. Herdiat.

Sementara itu, Ketua YKI Cabang Ciamis, Hj. Kania Ernawati menerangkan, peringatan kanker tahun ini mengangkat tema “Close Cargap: Hentikan Kesenjangan Perawatan”. Menurutnya, kesenjangan perawatan terhadap pengidap kanker masih ditemukan di beberapa pelayanan rumah sakit, sehingga tema tersebut mengkampanyekan kesetaraan hak pelayanan terutama kepada penderita kanker.

“Saat ini masih ada ditemukan kesenjangan pelayanan pada penderita kanker, ini harus dihentikan sampai saat ini juga,” terangnya.

Hj. Kania pun menjelaskan, dalam menangani penyakit kanker, hal yang paling penting dilakukan adalah deteksi dini. Meskipun dalam kenyataan saat ini, seringkali penderita kanker diketahui saat sudah mengalami kondisi dengan berbagai macam kombinasi penyakit.

“Deteksi dini menjadi hal utama dalam mengatasi penyakit kanker, agar bisa ditangani sedini mungkin,” jelasnya.

Ketua TP PKK Kabupaten Ciamis ini pun mendoakan agar para penderita lekas sembuh dari penyakit yang dideritanya.

“Semoga para penderita kanker agar segera sembuh dan kuat menghadapi cobaan yang menimpanya,” ujar Hj. Kania.

Pada kegiatan tersebut juga dilangsungkan sosialisasi kanker mulut rahim (kanker servik) yang disampaikan oleh Hendra Bharata yang merupakan dokter spesialis kandungan di Ciamis. Selain itu juga dilakukan penyerahan santunan kepada 22 orang penderita kanker yang diberikan langsung oleh Bupati Ciamis, H. Herdiat Sunarya dengan didampingi oleh Ketua TP PKK dan ketua YKI Ciamis, Hj. Kania Ernawati. (Mamay)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Views: 75 KETAPANG, JAPOS.CO – Peningkatan Pembangunan Pertanian dikecamatan merupakan salah satu tugas stakeholder pembangunan pertanian di kecamatan terutama BPP dan pihak pihak terkait lainnya, berbagai hal dilakukan untuk mendukung keberlangsungan…