Scroll untuk baca artikel
BeritaHEADLINEJAWAJawa Timur

Buka Musrena Keren di Munjungan, Pj Sekda Trenggalek Berpesan Agar Kelompok Rentan Diprioritaskan

×

Buka Musrena Keren di Munjungan, Pj Sekda Trenggalek Berpesan Agar Kelompok Rentan Diprioritaskan

Sebarkan artikel ini

Views: 145

TRENGGALEK, JAPOS.CO – Pejabat (Pj) Sekda Trenggalek Dr. Andriyanto, buka Musyawarah Perencanaan Perempuan, Anak, Disabilitas dan Kelompok Rentan (Musrena Keren) Kecamatan Munjungan, Senin (7/2/2022).

Advertisement
scroll kebawah untuk lihat konten

Melihat dan mendampingi langsung kegiatan Musrena Keren itu, Andriyanto yang merupakan salah satu Staf Ahli Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa itu takjub. Selama ini dirinya hanya mendengar inovasi yang menjadi terbaik pertama Kovablik Jatim itu. Kemudian hadir dan membuka kegiatan ini secara langsung, pria yang juga pernah menjabat Kadinsos Jatim ini semakin dibuat takjub, karena kelompok rentan benar-benar difasilitasi dan didengar aspirasinya.

“Kita paham Musrena Keren ini merupakan inovasi yang luar biasa dari Kabupaten Trenggalek. Bahkan di tahun 2021 mendapatkan terbaik pertama di Tingkat Provinsi Jawa Timur Kompetisi Inovasi Publik (KOVABLIK),” ucap Andriyanto.

Selain itu sambungnya, masuk nominasi di United Nation Public Service Award (UNPSA) yang mudah mudahan nanti bisa kita dapatkan. Namun masuk nominasi itu sudah sangat luar biasa.

“Kita paham Super Keren ini adalah Wujud dari suara perempuan, anak, disabilitas dan kelompok rentan. Artinya kalau duper Keren ini berjalan dengan bagus, maka suara- suara dari perempuan, anak, disabilitas dan kelompok rentan itu menjadi terfasilitasi c lanjutnya.

“Dengan itu maka Kabupaten Trenggalek akan jauh lebih bagus dan branding Trenggalek Meroket bisa terlaksana,” terang lanjut penjabat sekda itu.

Andriyanto berharap praktik-praktik baik yang sudah dilakukan ini bisa dikenalkan dan diviralkan melalui media sosial. Sehingga dengan begitu orang lebih mengenal potensi Trenggalek.

“Ini salah satu contoh bahwa wilayah itu tidak akan mungkin bisa didengar potensi alamnya maupun potensi-potensi suara dari perempuan dan anaknya kalau tidak dipublikasikan. Atau diviralkan melalui media sosial,” imbuhnya.

“Sehingga kita inginkan kepada seluruh stake holder yang ada di Kecamatan Munjungan terutama untuk memviralkan ke media sosial dan juga kecamatan kecamatan yang lain. Harus banyak banyak mengenalkan ke dunia luar bawasannya Trenggalek punya potensi yang sangag luar biasa dan layak jual,” tutup pria yang juga menjadi Dosen Pasca Sarjana Universitas Airlangga itu. (HWi)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *