Views: 163
SERANG, JAPOS.CO – Mengawali tahun 2022, Kabid Humas Polda Banten KBP Shinto Silitonga memimpin apel pagi Satker (Satuan Kerja) yang diikuti seluruh personel Bidhumas Polda Banten pada Senin (03/01).
Dalam kesempatan apel pagi kali ini Shinto menyampaikan rencana kerja Humas tahun 2022 kepada personel. “Rencana kerja ini perlu saya sosialisasikan agar seluruh personel Bidhumas Polda Banten memahami dan bisa melaksanakan apa yang menjadi target Kabid Humas selama tahun 2022,” tandasnya.
Dalam arahannya, Shinto mengatakan pada tahun 2022 akan fokus pada operasional media sosial. “Guna optimalkan pelayanan informasi publik, Humas Polda Banten pada tahun 2022 akan fokus pada pemberdayaan media sosial yang dikelola secara official atau akun pribadi personel Polda Banten,” ujar Shinto.
Kemudian Humas Polda Banten akan memberdayaan media sosial yang dilakukan dengan Program Kerja Kabid Humas yaitu Ayo Bermedsos Ria.
Selanjutnya dalam rencana kerja Humas tahun 2022, Shinto mengatakan akan mendata akun-akun media sosial Satuan Kerja (Satker) dan Satuan Wilayah (Satwil). “Humas Polda Banten akan mendata akun-akun media sosial Satker dan Satwil Polda Banten termasuk admin akun media sosial tersebut,” kata Shinto.
Bidhumas Polda Banten juga akan mengirimkan tim Humas untuk belajar di Divisi Humas. “Untuk mensinergikan pemberdayaan media sosial dengan Mabes Polri, Humas Polda Banten akan mengirimkan tim untuk belajar dan berlatih di Divisi Humas Polri, hasil pembelajaran akan disosialisasikan kepada para admin dan pengelola akun media sosial Satker dan Satwil,” tambah Shinto.
Terakhir Shinto akan memantau progres rencana kerja Humas tahun 2022. “Pencapaian kinerja pelayanan informasi publik akan dievaluasi secara periodik mingguan dan bulanan,” tutup Shinto. (Yan/Bidhumas)