Views: 232
Prabowo Datang UMKM Tanah Datar Bergerak
TANAH DATAR, JAPOS.CO – Kedatangan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto ke Kabupaten Tanah Datar Sumbar dalam rangka prosesi malewakan gala adat kepada Afriansyah Noor Datuak Rajo Basa.
“Selamat atas amanah gelar adat yang diberikan, semoga dapat mengemban amanah sebagai pemimpin dalam kaumnya. Ada tiga unsur yang harus dimiliki seorang Datuk, yakni harus memiliki unsur ninik mamak, alim ulama dan cerdik pandai, ujar Daulat yang Dipertuan Rajo Alam Pagaruyung Muhammad Farid Thaib Tuanku Abdul Fatah.
Selepas itu Afriansyah Noor Datuak Rajo Basa menyampaikan terima kasih atas kehadiran Menhan RI Prabowo Subianto bersama tokoh nasional, dan undangan lainnya di kegiatan prosesi Malewakan Gala tersebut.
“Terima kasih atas amanah dan dukungan yang diberikan kaum kepada saya, dan juga kehadiran pak Prabowo serta tamu undangan lainnya. Ini menjadi kebahagiaan bagi saya dan mohon dukungan untuk ke depannya,” ujarnya.
Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy juga menyampaikan ucapan selamat datang kepada Menhan RI.
Selamat datang pak Prabowo, kedatangan Bapak memberikan efek sangat luar biasa bagi Tanah Datar khususnya, Sumbar umumnya,” ujar Audy.
Dikatakan Audy lagi, efek kunjungan Prabowo tersebut, adalah UMKM bergerak, hotel dan Homestay dalam beberapa hari inipun penuh pengunjung dan wisatawan.
“Alhamdulillah, kunjungan pak Menhan memberikan dampak ekonomi. Dan itu juga dikarenakan Tanah Datar merupakan daerah yang memiliki program inovasi mendukung Pemerintah Provinsi Sumbar, terutama di bidang Pariwisata.”
Sementara itu Menhan Prabowo Subianto dalam sambutannya merasa terharu dan bangga atas kehadirannya ke Tanah Datar dan Sumatra Barat.
“Saya merasa bangga dan terharu untuk hadir kembali di Sumbar, karena saya merasa memiliki hubungan khusus dan istimewa dengan Sumbar. Karena waktu kecil saya pernah tingg di Sumbar, sehingga saya mengetahui pasti sumbangsih tokoh-tokoh Sumbar untuk kemerdekaan RI dan juga masa setelah Indonesia Merdeka, pungkas Prabowo. (Dms)